Imigrasi Palopo Serahkan 592 Paspor Haji Se Luwu Raya

ONLINELUWURAYA.COM ,PALOPO — Koordinasi antara Kantor Imigrasi Kelas III Palopo dengan kantor Kementerian Agama se Luwu Raya termasuk Kota Palopo berjalan sukses dalam hal pembuatan paspor jamaah haji keberangkatan 1438 H / 2017 M.

Kantor Imigrasi Palopo telah menyerahkan 592 paspor jamaah haji dari 770 kuota untuk Luwu raya

“Kami telah serahkan 592 paspor haji beberapa waktu lalu ke kementrian Agama di Palopo, Luwu, Luwu Utara dan Luwu Timur,”ucap Kepala Kantor Imigrasi Palopo Samuel Toba melalui Kasubsi Insarkom dan Wasdakim, Yusran saat ditemui di ruang kerjanya, Kamis, 06 Juli 2017.

Yusran menambahkan, “kami ingin memberikan pelayanan lebih untuk mempermudah tujuan masyarakat muslim khususnya luwu raya agar bisa melaksanakan ibadah haji ke tanah suci.Seperti kemarin kami sengaja buka jam pelayanan meski di hari libur Sabtu dan minggu diniatkan untuk ibadah, “tambahnya.

Kantor Imigrasi Kelas III Palopo memiliki wilayah kerja untuk Palopo, Luwu, Luwu Utara, Luwu Timur dan Toraja Utara. (AL)