Dinas Sosial Palopo Sosialisasi Tematik Penguatan Keserasian Sosial

ONLINELUWURAYA.COM,PALOPO — Pemerintah kota Palopo dalam hal ini Dinas Sosial bersama forum KS”Madani” kelurahan Pajalesang menggelar sosialisasi tematik penguatan keserasian sosial “Wawasan Kebangsaan” di Kantor Kelurahan Pajalesang,Kecamatan Wara, Kota Palopo, Kamis (22/11/2017).

Kegiatan ini diikuti oleh Plt Kadis Sosial M. Tahir, Camat Wara Arham,Kapolsek Wara Kompol Arsyad,Dandramil Kota Palopo, KaptenĀ  Inf. Anton,Babinsa,Babinkamtibmas,tokoh masyarakat, tokoh agama, warga Pajalesang.

Camat Wara Arham mengajak kepada warganya untuk sama-sama menjaga keamanan dan jangan terprovokasi dengan istilah sipakaingge ki dan sipakelebbi ki.

“Kasi ingat ki tetangga ta untuk menjaga keamanan dan jangan mudah terpancing oleh isu yang tidak benar.

Plt Kadis Sosial M.Tahir program pemkot Palopo yaitu tematik penguatan keserasian sosial ini hanya dilakukan di dua kecamatan yaitu di kecamatan telluwanua dan wara.

“Teknik Penguatan Keserasian Sosial ini merupakan kegiatan kementrian dinas sosial yang akan dilaksanakan secara kontinu ke depannya, “ucapnya.

Untuk memberikan penjelasan kepada warga Pajalesang.Mereka inilah yang akan memberi informasi kepada orang terdekatnya mengenai keamanan.

“Kewajiban yang sama untuk menjadikan Pancasila sebagai sumber hukum.Dinas sosial tugasnya untuk memberikan pemahaman terhadap masyarakat yang masuk dalam kesenjangan sosial.

Plt Kadis Sosial M.Tahir menyampaikan pepatah yaitu jangan berhenti tangan ini menulis kebenaran supaya bisa mengimbangi tulisan dari orang yang tidak bertanggungjawab.

Hingga berita ini dimuat kegiatan sosialisasi ini masih berlangsung. (AL)