Hari Jadi Belopa XII,SYL : Luwu Menjadi Lokomotif Pembangunan di Sulsel Bagian Utara

ONLINELUWURAYA.COM,LUWU — Gubernur Sulsel Syahrul Yasin Limpo (SYL) menghadiri upacara Hari Ulang Tahun (HUT) Kota Belopa ke-XII,di Lapangan Opu Dg Risaju, Belopa,Kabupaten Luwu, Sulsel, Sabtu (10/2/2018).

SYL berharap HUT Belopa 2018 tak hanya diperingati secara seremonial saja. Hendaknya, peringatan HUT Belopa dijadikan sebagai momentum kebangkitan pembangunan di Bumi Sawerigading.

“Kalau digeneral check-up, jantungnya bagus, paru-paru dan sebagainya bagus, maka Luwu sudah siap untuk berkompetisi di masa yang akan datang. Saya yakin, Luwu dapat menjadi pioner pembangunan di Sulsel pada masa-masa yang akan datang,”ucap SYL.

Di bawah pemerintahan HA Mudzakkar bersama wakilnya, H Amru Saher, Luwu berhasil menonjolkan diri sebagai salah satu lokomotif pembangunan di Sulsel bagian utara.

“Cakka, sapaan HA Mudzakkar, telah meletakkan pondasi pembangunan yang berpihak dan menguntungkan rakyat di Luwu. Cakka memimpin Luwu dengan bijaksana, berbudaya, dan menjaga nilai-nilai spiritual, serta adat maupun budaya.Perkembangannya saya rasa sangat luar biasa di Luwu ini,” tambah SYL.

Wabup Luwu, H Amru Saher, dalam kesempatan itu menyampaikan ke gubernur permohonan maaf, termasuk kepada masyarakat Luwu, atas ketidakhadiran Bupati Luwu, HA Mudzakkar, yang berhalangan hadir karena sesuatu kendala.

Wabup Luwu, Amru Saher menghadiahkan sebilah badik khas Luwu kepada Gubernur SYL. Sementara, SYL pada nuansa HUT Belopa ke-XII kembali menyalurkan bantuan untuk petani Luwu. Alat pertanian itu, diterima simbolis Kadis Pertanian Luwu, Andi Pangerang, untuk selanjutnya disalurkan ke kelompok-kelompok tani.(AN)