Tidak Terdata sebagai Pekerja Instalasi RSUD Sawerigading, Warga Lutim Tewas Tersengat Listrik

ONLINELUWURAYA.COM, PALOPO — Salah seorang warga Kabupaten Luwu Timur, Dias Irikal (17) tewas tersengat  listrik, di Rumah Sakit Umum Sawerigading, Kota Palopo, Senin (14/1/2019) malam.

Kapolsek Wara Utara, Iptu Idris menjelaskan, korban tersengat listrik saat akan melakukan penyambungan stock kontak di ruang ICU RSUD Sawerigading.

Saat melakukan pekerjaan itu korban dibantu oleh temannya bersama Riawan.

“Korban naik keatas plafon diruangan itu menggunakan tangga namun pada saat sebagian badannya diatas plafon dan kakinya masih kelihatan diatas tangga lalu terdengar suara dari korban yang mengatakan aduuuh. Kemudian teman korban meminta bantuan kepada pengunjung pasien dan menurunkan korban yang sudah tidak sadarkan diri dan membawa ke ruangan ICU dan meninggal dunia,” ungkapnya, Selasa (15/1/2019).

Iptu Idris menambahkan, setelah meminta keterangan dari pihak rumah sakit. Ternyata korban tidak terdata sebagai pekerja instalasi RSUD Sawerigading.

Dari hasil pemeriksaan korban, terdapat luka di jari kanan, tengah dan jari kelingking serta luka lecet pada jari telunjung dan kaki kanan.

“Korban meninggal dunia diduga tersengat aliran listrik. Korban bukan tenaga instalator listrik yg terdaftar di RSUD Sawerigading,” kuncinya. (AL)