Wabup Lutra; Atasi Kemiskinan Lewat Peningkatan Pelayanan Kesehatan dan Pendidikan

ONLINELUWURAYA.COM,MAKASSAR — Wakil Bupati Luwu Utara, Muhammad Thahar Rum, menghadiri Rapat Koordinasi Penanggulangan Kemiskinan Tahun Anggaran 2018, Kamis (26/7/2018), di Ruang Rapat Pimpinan Kantor Gubernur Sulawesi Selatan. Ia didampingi Kepala BAPPEDA Rusydi Rasyid dan dan Kabid Linjamsos Dinas Sosial, Sulfa Harbi.

Usai Rakor, Wakil Bupati Thahar mengatakan bahwa untuk mengatasi dan menangani masalah kemiskinan dibutuhkan dukungan dari berbagai stakeholder terkait, bukan hanya menjadi domain lembaga tertentu. “Penanganan kemiskinan tidak hanya fokus kepada penciptaan lapangan kerja dan peningkatan daya beli masyarakat,” ucapnya.

Menurutnya, sektor penunjang penanggulangan kemiskinan harus melibatkan seluruh sektor, termasuk di dalamnya pendidikan dan kesehatan. Dua sektor ini menjadi urgen dalam rangka menanggulangi kemiskinan.

“Memengaruhi kualitas hidup masyarakat itu bisa juga melalui peningkatan pelayanan di sektor kesehatan dan pendidikan,” terangnya.

Sebelumnya, Penjabat Gubernur Sulawesi Selatan, Soni Sumarsono, dalam sambutannya mengatakan, bahwa kemiskinan adalah suatu kondisi di mana setiap daerah pasti memilikinya, sehingga dibutuhkan sinergitas antarstakeholder dalam menangani persoalan kemiskinan ini.

“Kemiskinan bukan hanya menjadi tugas Dinas Sosial, melainkan lintas sektoral, seperti pendidikan dan kesehatan,” ucap Soni dalam sambutannya. Untuk itu, kata Soni, ego sektoral harus dihilangkan agar program ini berjalan baik. Acara ini juga menghadirkan Pemateri dari BAPPENAS, serta Kadis Sosial Sulsel, Ilham Andi Gazaling.(AY)