ONLINELUWURAYA.COM,PALOPO — Ketua PKB Kota Palopo Dahri Suli mendapatkan surat tuntutan dari Sembilan Pimpinan Anak Cabang (PAC) PKB Palopo.
Surat tuntutan tersebut ditunjukkan saat sembilan PAC PKB Palopo gelar jumpa pers di Sweetness Cafe, Jl Andi Kambo, Kecamatan Wara Timur, Kota Palopo, Selasa (29/8/2017) sore.
Ada empat poin yang menjadi tuntutan utama.
Isi tuntutanya:
1. Meminta Ketua DPC PKB Kota Palopo lebih mendengar aspirasi pengurus Kecamatan dan Kelurahan.
2. Menindaklanjuti surat dukungam yang telah disampaikan sembilam PAC terhadap usungan Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Palopo 2018.
3. Sembilan PAC mengusulkan Judas Amir sebagai Calon Wali Kota sementara untuk wakil adalah Dahri Suli atau Hamzah Jalante.
4. Jika tuntutan kami tidak diindahkan maka PAC PKB Palopo akan melapor ke DPW PKB.
Ketua PAC Kecamatan Mungkajang PKB Palopo Muhammad Yamin mengatakan, agar Ketua PKB Palopo yang dijabat oleh Dahri Suli agar segera mengabulkan tuntutan tersebut.
“Kami harap ketua PKB mendengar aspirasi kami dan tuntutan kami dapat diperjuangkan,”ucap Yamin.(AL)
Lewati ke konten








