ONLINELUWURAYA.COM,PALOPO — Calon Gubernur Sulawesi Selatan (Sulsel) nomor urut 3,Prof Nurdin Abdullah (NA), merayakan hari kemenangan Idul Fitri bersama masyarakat Palopo. Bupati Bantaeng dua periode tersebut melaksanakan Salat Id di Masjid Raya Kota Palopo.
“Selama bulan ramadhan, saya banyak menghabiskan waktu untuk menghadiri undangan warga di daerah Luwu Raya ini. Bahkan pelaksanaan puasa ramadhan di hari pertama kami sekeluarga melaksanakannya di Palopo. Hal itu membuat kota Palopo ini serasa kampung saya sendiri” Ungkap Prof Nurdin, Jumat, (15/6/2018).
“Saya ingin berbaur langsung dan lebih dekat dengan masyarakat Palopo dan melakukan silaturahmi dengan warga disini,” ujarnya.
Selain itu, NA jika terpilih nantinya ingin membangun Luwu Raya ini agar lebih maju.
Dihari kemenangan ini Prof Nurdin Abdullah berharap kepada seluruh warga Sulawesi Selatan agar tetap menjaga silaturrahim.
“Di hari yang Fitrah ini Saya mengajak kepada seluruh kandidat agak mengakhiri cara cara yang tidak sehat dalam berpolitik, tidak melakukan negatif campaign apalagi black campaign. Itu bukan budaya kita di Sulawesi Selatan,”kuncinya. (*)