ONLINELUWURAYA.CO, PALOPO — Kantor Imigrasi Kelas III Non TPI Palopo melakukan Launching “Biometric Drive-Thru Kanim Palopo (Biodata Kapolo)” di halaman Kantor Imigrasi, Jumat (22/4/2022)
Launching ini dihadiri langsung oleh Kepala Kantor Wilayah Kemenkunham Sulsel, Liberty.S
Dalam sambutannya Kepala Kantor Imigrasi Palopo, Benyamin.K mengatakan Launching
Biometric Drive-Thru ini merupakan inovasi layanan terbaru yang memudahkan mereka yang ingin melakukan pergantian paspor
“Ini hanya untuk permohonan pergantian Pasport. Pemohon cuma turun dari kendaraannya dan pelayanan cukup 8 menit,” ujarnya
Untuk diketahui Inovasi Biodata Kapolo ini adalah yang pertama di kantor Imigrasi untuk seluruh Indonesia
Sementara itu Kakanwil Kemenkumham Sulsel, Liberty.S memberika apreasiasi kepada Kantor Imigrasi Palopo yang telah melakukan inovasi terbaru
“Kami sangat mengapresiasi dan bisa dijadikan contoh untuk kantor Imigrasi lainnya dalam meningkatkan mutu pelayanan,” ucap Liberty.S
Sementara itu Kasubdit Inteldakim Imigrasi Palopo, Ardiansyah menambahkan untuk layanan ini
awalnya hanya 7 orang atau pemohon yang bisa dilayani
” Awalnya untuk 7 pemohon dan ke depannya akan di tingkatkan lagi,” ungkapnya usai Launching Inovasi Biodata Kapolo. (AL)