Kapolres Palopo AKBP M.Yusuf Usman Dimutasi ke Soppeng, Ini Penggantinya

ONLINELUWURAYA.CO, PALOPO — Mutasi Perwira di Lingkup Polda Sulsel kembali dilakukan jelang akhir Tahun 2022

Sebagaimana surat mutasi yang tertuang dalam telegram  Kapolri No : ST/ 2775/ XII/ KEP/ 2022. Tanggal 23 Desember 2022 terdapat beberapa perwira setingkat Kapolres yang bergeser, salah satunya Kapolres Palopo, AKBP M.Yusuf Usman

AKBP M.Yususf Usman dimutasi dan diangkat dalam jabatan baru sebagai Kapolres Soppeng, Polda Sulsel.

Ia digantikan AKBP Safi’i, Nafsikin yang sebelumnya menjabat sebagai Kanit 4 Subdit 2 Direktorat tindak pidana cyber Bareskrim Polri.

Sekedar diketahui, AKBP M. Yusuf Usman, menjabat sebagai Kapolres Kota Palopo selama 1 tahun sejak tahun Desember 2021 hingga saat ini. (**)