Ini “Kado” Humas Pemkot di HUT Kota Palopo ke-17

ONLINELUWURAYA.COM, MAKASSAR — Humas Setda Kota Palopo berhasil menjadi pemenang Publikasi Internal Terbaik di Humas Sulsel Expo 2019.

Dimana kegiatan ini di gelar oleh Biro Humas Provinsi Sulse di Mall Phinisi Point, Sabtu (29/06/2019).

Acara ini diikuti oleh seluruh Humas Kabupaten Kota di Sulsel termasuk Humas Kota Palopo, yang menampilkan Majalah Sahabat Kita dan Inovasi Ratona TV, ikut dalam kegiatan Talk Show dan malam awarding Kehumasan.

Kabag Humas Setda Kota Palopo Eka Sukmawati mengadakan Humas Expo Sulsel ini adalah wadah insan Humas untuk mengexpresikan kreativitas kehumasan dari daerah masing-masing, dan tahun ini Humas Palopo menampilkan publikasi pemberitaan pemerintah Kota Palopo, yakni Majalah Sahabat Kita, dan Inovasi, Ratona TV. Semoga karya tim kami dari humas Kota Palopo dapat bermanfaat, khususnya untuk Kota Palopo.

Sebelum Awarding Humas expo Sulsel 2019 , di dahului acara talk show, menghadirkan dua nara sumber Frofesional yakni Rustika Herlambang yang merupakan Direktur Komunikasi Indonesia Indikator juga Ibu Deden Rochmawaty, General Manager Corporate Affairs PT. Nusantara Infrastrukture.

Humas Expo 2019  mengusung tema ” Karya Humas untuk bangsa”

Kepala Biro Humas Provinsi Sulawesi Selatan Devo Khadavi mengatakan bahwa acara Humas Expo tahun ini merupakan yang kedua kalinya dilaksanakan.

Kegiatan ini dirangkaikan dengan pameran kehumasan di lantai II yang menampilkan inovasi dari Humas Se Sulsel dan akan ada 5 Kabupaten Kota yang dipilih sebagai Humas Daerah yang berprestasi dan berharap karya Humas anak bangsa diperlihatkan.

Sebanyak 17 Kabupaten Kota yang mengikuti Humas Expo Sulsel 2019

Adapun kategori penilaian yaitu Humas media sosial teraktif , Nominasi website terbaik, Humas inovasi terbaik, Publikasi internal tebaik, Kemitraan media terbaik dan Humas Palopo mendapat 4 kategori nominasi terbaik.

Sementara itu  Wakil Gubernur Andi Sudirman Sulaiman menyampaikan penghargaan yang tinggi pada para Insan humas. (*)