IDP Safari Ramadhan di Desa Munte, Uddin Buruh Dapat Bantuan Bedah Rumah

ONLINELUWURAYA.COM, LUTRA — Menghadirkan pemerintahan yang melayani masyarakat menjadi salah satu ciri khas kepemerintahan Bupati Luwu Utara, Indah Putri Indriani.

Target menghadirkan kawasan rumah layak huni yang digagasnya di awal kepemerintahannya kini telah menghasilkan ribuan rumah layak huni bagi masyarakat pra sejahtera.

Pada kunjungannya di Desa Munte Kecamatan Tanalili dalam rangka Safari Ramadan, Sabtu (18/5/2019) Indah Putri meresmikan rumah layak huni bagi salah satu masyarakat yang ada di desa tersebut.

Adalah Uddin (60) yang kali ini mendapat manfaat dari program bedah rumah. Sehari-hari Uddin hanya bekerja menjadi buruh serabut untuk menyambung hidup sehingga atas dasar ini Uddin memenuhi syarat sebagai penerima manfaat.

“Kami mengucapkan terima kasih atas bantuan yang ibu bupati berikan. Kami sekeluarga tidak tahu apa yang bisa kami balaskan atas bantuan ini,” ucapnya terharu.

Sementara Indah Putri saat mengunjungi langsung dan bersilaturahim dengan penerima bantuan berharap pak Uddin sekeluarga dapat hidup lebih nyaman lagi dengan hadirnya bantuan ini. (Hms/Ay)