Gempa di Lombok, Indah Pimpin Doa

ONLINELUWURAYA.COM,LUTRA — Gempa dengan magnitude 7,0 skala richter yang mengguncang Lombok Utara, Nusa Tenggara Barat, Minggu, 5 Agustus 2018, rupanya menggugah perasaan Bupati Luwu Utara, Indah Putri Indriani, untuk ikut mendoakan para korban gempa di sana.

Saat memberikan amanah upacara, Senin (6/8/2018) kemarin, orang nomor satu di Luwu Utara itu mengakhiri amanahnya dengan mengajak seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN), peserta upacara, untuk mendoakan para korban gempa tersebut,

“Mari kita semua senantiasa mengirimkan doa kepada saudara-saudara kita di Nusa Tenggara Barat yang mengalami musibah gempa kemarin. Semoga mereka mendapat perlindungan dari Allah Swt. Amin,” ucap Indah yang diamini para peserta upacara.(AY)