Dinsos Palopo Tuntaskan Penyaluran Beras ke 3876 KK

ONLINELUWURAYA.CO, PALOPO — Pemerintah Kota (Pemkot) Palopo  melalui Dinas Sosial melaksanakan program pembagian bantuan beras untuk keluarga yang kurang mampu di Kota Palopo, Rabu (27/05/2020)

Bantuan beras untuk  keluarga Penerima Manfaat sebagai bagian dari program perlindungan sosial masyarakat, diharapkan akan menjadi lebih tepat sasaran.

Penentuan kriteria penerima manfaat ini seringkali menjadi persoalan yang butuh keakuratan data. Dinamika data kemiskinan memerlukan adanya ketelitian, jangan sampai ada yang tidak terdata dengan benar, seperti arahan bapak Walikota Palopo  dan ini menjadi kekuatan utama program untuk memberikan keadilan bagi sesama rumah tangga miskin.

“Rabu 27 Mei 2020, pada hari ini sebanyak 30 ton untuk 24 kelurahan, masing- masing 20 kg per-KK, yang sudah terdistribusi, kemudian dilanjutkan besok hari Kamis 28 Mei 2020, dan Insya Allah 8 ton untuk 5 kelurahan, dan selebihnya yang tersisa 39 ton 520 kg, disalurkan dan perkiraan hari Sabtu, 30 Mei 2020 selesai untuk seluruh tahap pertama dengan 3876 kk, rentan miskin yang ada di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) pada Dinas Sosial Kota Palopo,” ujar Kadis Sosial Kota Palopo Awaluddin, SE, MSi, Rabu (27/5/2020)

“Penyaluran sembako beras ini, mulai disalurkan sehari sebelum lebaran sebanyak 208 sak, isi 20 kg per sak untuk 3 Kelurahan, masing-masing Kelurahan Binturu 60 kk, kelurahan Malatunrung 68 kk dan kelurahan Amassangan sebanyak 80 kk. Lanjut setelah lebaran tepatnya di distribusikan ke 21 kelurahan, sehingga keseluruhannya mencapai 30 ton selesai di distribusikan ke 24 kelurahan,” tambahnya. (Hms)