ONLINELUWURAYA.CO, PALOPO —- Calon Wali Kota Palopo, Naili Trisal, menghadiri pertandingan semifinal Grenmpist Liga Ramadan di Lapangan Futsal Grenmpist, Kelurahan Pontap, Sabtu (22/3/2025).
Kehadirannya disambut meriah oleh ratusan penonton yang memadati lapangan futsal kebanggaan warga Pontap. Meski pertandingan sempat tertunda akibat hujan, Naili tetap bertahan di lokasi hingga laga kembali dilanjutkan.
“Saya sangat mengapresiasi semangat para pemain dan masyarakat yang tetap antusias meskipun sempat diguyur hujan. Olahraga seperti ini harus terus didukung karena menjadi ajang positif bagi generasi muda,” ujar Naili.
Dalam kesempatan tersebut, Naili didampingi oleh tokoh masyarakat Hendry Ghalib serta Legislator Partai Demokrat, Cendrana Martani.
Kehadiran mereka semakin menambah semarak suasana pertandingan yang mempertemukan dua tim dari Kelurahan Pontap dalam laga derby yang penuh gengsi.
Grenmpist Liga Ramadan menjadi salah satu ajang yang dinantikan oleh masyarakat, tidak hanya sebagai hiburan tetapi juga sebagai sarana pembinaan bakat olahraga bagi generasi muda.
Naili berharap turnamen seperti ini dapat terus berkembang dan menjadi bagian dari agenda tahunan Kota Palopo.
“Kompetisi seperti ini bukan hanya soal menang atau kalah, tetapi juga soal membangun kebersamaan dan semangat sportivitas. InsyaAllah, ke depan kita akan berupaya agar event olahraga seperti ini mendapat dukungan lebih besar,” tambahnya. (*)