Bawaslu Palopo Awasi Langsung Penyortiran dan Pelipatan Surat Suara Calon Presiden dan Cawapres

ONLINELUWURAYA.CO, PALOPO —Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kota palopo mengawasi langsung penyortiran dan Pelipatan Surat Suara Calon Presiden dan Calon Wakil Presiden. Pengawasan tersebut dilakukan di media center KPU Kota Palopo.

Anggota Bawaslu Kota Palopo, Widianto Hendra, yang ditemui langsung saat melakukan pengawasan di KPU Palopo mengatakan tujuan pengawasan ini adalah untuk memastikan bahwa seluruh proses pelipatan dan penyortiran surat suara dilakukan dengan baik, sesuai standar yang telah ditetapkan.

“Kami memastikan proses pelipatan dan penyortiran surat suara tersebut berjalan dengan baik dan dilakukan dengan memastikan tepat jumlah, tepat jenis, bentuk, ukuran, spesifikasi,dan tepat kualitas,” ujar Widi sapaan akrabnya, Senin (08/01/2024).

Lebih lanjut Widi berharap pengawasan tersebut memberikan pandangan positif bagi masyarakat demi terciptanya Pemilu Damai.

“Pengawasan yang dilakukan oleh Bawaslu diharapkan dapat memberikan keyakinan kepada masyarakat bahwa pemilihan berlangsung secara demokratis jujur dan adil,” imbuhnya. (*)