Peringati Tragedi Walmas Berdarah, PKPT IPMIL Raya Stimik Dipanegara Turun ke Jalan

ONLINELUWURAYA.COM, MAKASSAR — Demi merefleksi tragedi Walmas berdarah yang menuntut pemekaran Luwu Tengah, mahasiswa yang tergabung dalam PKPT IPMIL Raya Stmik Dipanegara Kota Makassar turun aksi ke jalan, Rabu (14/11/2018).

Dimana 12 november 2013 lalu merupakan puncak unjuk rasa mahasiswa dan masyarakat untuk meneriakan pemekaran kabupaten luwu tengah dimana imbasnya unjuk rasa tersebut dibubarkan secara paksa dan membuat satu pengunjuk rasa tewas akibat terjangan timah panas serta 3 mahasiswa tertangkap dan puluhan mahasiswa,masyarakat luka luka..

“Aksi yang digelar di depan Kampus Stimik Dipanegara Kota Makassar ini adalah sebuah pesan kepada semua yang berperan dan punya kuasa terkait pemekaran daerah otonomi baru.
Bahwa generasi gerakan perjuangan pemekaran luwu tengah masih ada dan kembali siap memperjuangkan itu,” ungkap Jenlap Aksi Idil yang juga ketua IPMIL Stimik Dipanegara.

Hari ini pemekaran DOB masih terkendala dengan belum dicabutnya moratorium nasional.

“Tapi kami berharap kepada yang bertahta dan yang punya hak dalam aturan itu bisa membuka kembali moratorium sehingga percepatan pembentukan pemekaran luwu tengah bisa terlaksana. Karena semua syarat administrasi luwu tengah adalah yang paling lengkap dan perjuanganya yg paling panjang,” pungkas Idil. (AD)