Bupati Lutra Resmikan 10 Unit Kantin Sehat

ONLINELUWURAYA.COM,LUTRA — Bupati Luwu Utara, Indah Putri Indriani meresmikan 10 unit Kantin Sehat yang terletak belakang Kantor Gabungan Dinas Pemkab Luwu Utara, Jumat (20/4/2018).

Indah berharap, sesuai namanya Kantin Sehat, kualitas menu yang dijajakan di kantin ‘pelat merah’ tersebut harus terjaga kebersihannya.

“Makanan yang dijual diharap tidak memakai MSG, micin, sasa, dan sejenisnya,” pinta Indah.

Juga penting adalah menjajakan penganan lokal, mulai dari kopi hingga keripik khas Luwu Utara,” katanya.

Indah ikut menegaskan penggunaan bangunan kantin sehat akan terus dimonitoring dan dievaluasi secara berkala.

Kepala Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi, dan Usaha Kecil Menengah (DP2KUKM) Luwu Utara, Muslim Muchtar mengatakan bangunan kantin didirikan menggunakan APBD tahun 2017.

“Sistemnya sewa-menyewa. Jadi diharap dapat menunjang PAD,” ucap Muslim.

Pengelola diminta tidak hanya menjaga kebersihan kantin tapi juga menghindarkan makanan dari zat pengawet.(AY)