ONLINELUWURAYA.COM,PALOPO — Kantor Dinas Pertanian, Peternakan dan Perkebunan (Dispertanak) Kota Palopo di Jalan Veteran, Kelurahan Tomarundung, Kecamatan Wara Barat, Kota Palopo,Sulsel dibobol maling, Senin (26/2/2018) dini hari.
Kadis Pertanian, Peternakan dan Perkebunan, Harisman mengatakan, satu unit laptop Toshiba, satu unit Vici Lenovo dan kipas angin Miyako hilang.
“Maling itu memasuki ruangan program dan perencanaan. Kami sudah melaporkan ke Polres Palopo dan kini sementara ditangani pihak kepolisian,” kata Harisman.
Semntara itu Polres Palopo sudah berada dilokasi kejadian untuk melakukan penyelidikan kasus pencurian di kantor dinas pertanian tersebut.
“Identitas pelaku belum bisa dipastikan, anggota masih mendalami kasus ini,” kata Kasat Reskrim Polres Palopo AKP Ardy Yusuf.
Kerugian ditaksir sekitar 15 juta dan maling tersebut diduga lewat plafon saat melakukan aksinya.
Untuk diketahui, Tahun 2015 lalu aksi pencurian di Kantor Dinas Pertanian Palopo juga pernah terjadi.Saat itu satu unit printer yang berada di rungan bidang peternakan hilang.(AL)