ONLINELUWURAYA.CO, LUWU UTARA —Sejumlah mantan pengurus inti Partai Nasdem Luwu Utara memilih bergabung dengan pasangan petahana, Indah Putri Indriani (IDP) dan Suaib Mansur (SM).
Tak tanggung-tanggung, yang bergabung adalah mantan Sekretaris Umum, Irawan Thamsi dan Bendahara Umum, Hamrullah Dhuaha Saimar. Serta beberapa mantan pengurus inti partai besutan Surya Paloh itu.
Itu artinya mereka telah menyatakan sikap berlawanan dengan mantan ketuanya di partai yakni Thahar Rum, yang juga maju sebagai calon bupati.
Dimana Thahar Rum maju berpasangan dengan Rahmat Laguni, diusung oleh salah satunya Partai Nasdem.
Bergabungnya sejumlah mantan pentolan partai Nasdem Luwu Utara dengan pasangan berakronim BISA ini tentu mempunyai alasan tersendiri.
Seperti yang mereka ungkapkan saat ditemui di posko Induk BISA, juru bicara Asbul Sewang ungkapkan, mereka memilih BISA karena tak lagi sejalan dengan partainya.
“Namun intinya, kami melihat hanya Ibu Indah yang layak untuk sekarang ini memimpin Luwu Utara,” kata Asbul Sewang, Jumat (11/9/2020)
“Tidak usah tanyakan kalau soal di sana, karena kami ini pernah dekat dan pasti banyak tahu. Apalagi kami semua adalah pengurus inti dulunya,” jelasnya.
Sekedar diketahui, Irawan Thamsi telah masuk sebagai tim inti pasangan calon BISA sebagai Master Campaign dan Hamrullah Dhuha Saimar sebagai bendahara tim. (*)