TMMD Kodim 1403 Swg Hari ke-25,Tuntaskan Bedah 95 Rumah

ONLINELUWURAYA.COM,PALOPO — Personel Kodim 1403 Sawerigading menorehkan prestasi yang luar biasa di program Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD).Bagaimana tidak memasuki hari ke- 25 sudah menuntaskan 95 rumah dari target 100 rumah, Minggu (22/10/2017).

Hasil yang telah dikerjakan oleh TNI dan masyarakat pun sudah nampak sekali dengan selesainya 95 rumah yang dibedah ditambah dengan irigasi pertanian dari target 450 meter, kini sudah terbangun sepanjang 425 meter.

Dandim 1403 Sawerigading Letkol Kav Cecep Tendi Sutandi berterima kasih kepada tim dan masyarakat yang telah antusias gotong royong untuk membangun irigasi dan bedah rumah.

Sementara itu, warga yang telah dibedah rumahnya sangat bersyukur dengan adanya program TMMD yang dilakukan oleh Kodim 1403 Sawerigading.

“Saya mengucapkan rasa terima kasih kepada Dandim 1403 Sawerigading beserta anggota Satgas TMMD. Mereka telah membantu banyak. Dalam waktu tiga hari rumah saya dibedah dan sudah bisa dihuni kembali,” ucap salah satu warga Wara Barat, Daniel.

TMMD ke 100 ini akan berakhir pada 26 Oktober 2017. Diakhiri dengan kegiatan upacara penutupan di Lapangan Salobulo Palopo.(AL)