ABK Victoria II Meninggal Dunia, Ini Penyebabnya

ONLINELUWURAYA.COM, PALOPO — Diduga jatuh di tangki BBM kapal saat bekerja, seorang Anak Buah Kapal (ABK) Victoria II dilaporkan meninggal dunia, Senin (14/1/2019).

Kepala Syahbandar Palopo, Taufan Eka Putra membenarkan hal tersebut

Ia mengatakan jika saat ini masih dilakukan pemeriksaan terhadap mayat, untuk mencari tau penyebab kematian korban.

“Kami melakukan pemeriksaan bersama dokter, polisi, Basarnas dan agen kapal,” katanya.

Informasinya, kapal tersebut memuat 17 ABK. Mereka berangkat dari pelabuhan Makassar menuju pelabuhan Tanjung Ringgit Palopo untuk memuat CPO atau minyak kelapa sawit mentah.

Saat ini pihak Polres Palopo masih melakukan identifikasi di TKP. (AL)